Selasa, 30 Agustus 2011 12:38
BALIKPAPAN - Suasana heboh terjadi di pekarangan rumah Syamsul AP, warga Jl Daksa Barat VII RT 96 nomor 7 Kelurahan Sepinggan Kecamatan Balikpapan Selatan, Senin (29/8/11) sekitar pukul 11.30 WITA.
Sumur sedalam 28 meter yang baru sebulan lalu digali menyemburkan lumpur dan api. Peristiwa tersebut kontan menjadi perhatian warga setempat. "Sumur itu sudah digali sejak sebulan lalu. Kemudian buntu. Oleh pemiliknya, sumur itu disogrok-sogrok. Tiba-tiba dari dalam menyembur lumpur yang diikuti oleh api," ujar Kapolres Balikpapan AKBP Sabar
Supriyono yang langsung meninjau ke lokasi kejadian.
Supriyono yang langsung meninjau ke lokasi kejadian.
Dari tim Pertamina yang ikut ke lokasi kejadian, lanjut Sabar, api tersebut tidak berbahaya dan akan padam sendiri. "Itu katanya semburan gas dari batubara di dalam tanah yang mengeluarkan api. Sudah kita police line nanti padam sendiri," kata Sabar.
sumber : Tribun