PDI-P Beri Abraham Samad Waktu 6 Bulan - Indonesia
Headlines News :
Home » » PDI-P Beri Abraham Samad Waktu 6 Bulan

PDI-P Beri Abraham Samad Waktu 6 Bulan

Written By Dre@ming Post on Rabu, 28 Desember 2011 | 22.21

Rabu, 28 Desember 2011 | 21:49

Abraham Samad
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menaruh harapan besar kepada pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi. Bahkan, partai berlambang banteng bermoncong putih ini akan gencar menyoroti kinerja KPK di bawah kepemimpinan Abraham Samad.

Demikian disampaikan anggota Komisi III DPR Fraksi PDI-P, Trimedya Panjaitan, dalam diskusi yang bertajuk "Catatan atas Penegakan Hukum Tahun 2011" di Mario Place, Cikini Raya, Jakarta, Rabu (28/12/2011).

"Kami memberikan batas waktu selama enam bulan ke depan agar KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) bisa menuntaskan kasus-kasus besar yang selama ini menjadi sorotan publik," ujarnya.

KPK, kata Trimedya, merupakan satu-satunya lembaga yang memiliki kewenangan lebih memberantas korupsi. Oleh karena itu, PDI-P berharap Abraham dan kawan-kawan dapat menjalankan tugasnya dengan
sebaik-baiknya tanpa ada tebang pilih.

"Kami berharap semua dapat diatasinya (KPK) tanpa adanya tebang pilih penuntasannya," kata Ketua Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia PDI-P tersebut.

sumber : kompas
Share this article :

Total Visitors


 
Support : Dre@ming Media | Dre@ming Post | I Wayan Arjawa, S.T.
Copyright © 2011. Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Excata Published by DLC
Proudly powered by Dre@ming Media