Jualannya Ngeri Tapi Sedap, Pasar Ekstrim Ini Benar-benar Ihhhh - Indonesia
Headlines News :
Home » , , » Jualannya Ngeri Tapi Sedap, Pasar Ekstrim Ini Benar-benar Ihhhh

Jualannya Ngeri Tapi Sedap, Pasar Ekstrim Ini Benar-benar Ihhhh

Written By Dre@ming Post on Minggu, 12 April 2015 | 09.10

Pasar Ekstrim di Manado, Sabtu (11/4/2015)
MANADO - Satu pasar tradisional yang cukup terkenal di daerah Manado dan sekitarnya yaitu Pasar Ekstrim.

Pasar ini berlokasi di daerah Tomohon, yang dapat dijangkau selama kurang lebih 1 jam dari pusat kota Manado, dan menjadi satu bagian dengan Pasar Tradisional Beriman Tomohon.

Sesuai namanya, yang dijual di pasar ini adalah bahan makanan ekstrim. Satu di antaranya adalah kelelawar.

Saat memasuki pasar ini akan nampak ratusan ekor kelelawar dan jenis daging yang tak umum dikonsumsi lainnya, seperti ular, tikus, anjing, celeng dan yang lainnya yang dijajakan oleh para pedagang di sini.

"Hari ini ada 300 ekor kelelawar yang saya jual. Karena ini akhir minggu, biasanya besok (Minggu) banyak perayaan dan pesta, jadi banyak yang datang belanja," ujar Cibel, satu di antara pedagang di Pasar Ekstrim Tomohon, Sabtu (11/4/2015).

Kelelawar ini dihargai Rp 20 ribu - Rp 25 ribu per ekornya. Menurut satu di antara pembeli, Bayu, daging kelelawar ini biasa diolah dengan santan, oleh masyarakat Manado.

Manado merupakan satu daerah di Indonesia yang tak hanya terkenal akan daerah wisatanya, namun juga terkenal akan kuliner ekstrimnya.

Berbagai jenis hidangan yang berasal dari daging-daging hewan yang tak umum dikonsumsi, menjadi hidangan sehari-hari bagi masyarakat Manado.






Dre@ming Post______
sumber : tribun
Share this article :

Total Visitors


 
Support : Dre@ming Media | Dre@ming Post | I Wayan Arjawa, S.T.
Copyright © 2011. Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Excata Published by DLC
Proudly powered by Dre@ming Media